Nunukan, - Dansatgas Pamtas Yonarhanud 8/MBC mendampingi kunjungan yang dilakukan oleh Danrem 092/Maharajalila, Brigjen TNI Adek Chandra di Dusun Pantai Indah, Desa Tanjung Aru, Kecamata Sebatik Timur, Kabupaten Nunukan. Rabu (05/06/2024).
Kunjungan yang dilakukan oleh Danrem itu, dalam rangka menghadiri penanaman mangrove.
Dalam pengarahannya, Danrem 092/Maharajalila menyampaikan manggrove juga menghasilkan gas O2 lebih besar dari pada pohon biasa, sehingga kita juga bisa menghasilkan devisa negara karena yang menghasilkan gas O2 besar untuk bumi akan dibayar oleh dunia.
Baca juga:
KN Pulau Dana-323 Tiba di Darwin Australia
|
" Saya ucapkan terimakasih kepada seluruh elemen yang telah berperan dan membantu kegiatan ini, " ucap Danrem
Dikonfirmasi usai mendampingi kunjungan Danrem, Letkol Arh Iwan Hermaya mengatakan jika upaya penanaman mangrove tersebut, sangat sejalan dengan program yang saat ini digagas oleh TNI-AD.
“Penanaman mangrove ini bagian dari program TNI-AD, yaitu TNI menyatu dengan alam, ” kata Dansatgas.
Tak hanya itu saja, penanaman mangrove tersebut juga turut diikuti oleh Forkopimda hingga instansi terkait. Tak terlepas, masyarakat pun turut serta dilibatkan pada pelaksanaan tanam mangrove tersebut.
“Pelibatan masyarakat bertujuan untuk memberikan edukasi betapa pentingnya menjaga kelestarian alam dan lingkungan, ” jelas Letkol Arh Iwan. PenArh8